Subscribe Us

Gelar Upacara HUT Bhayangkara ke 73, ini Pesan Kapolres Prabumulih Kepada Personelnya

Kapolres Prabumulih AKBP Tito Travolta Hutauruk SIK bertindak sebagai inspektur upacara dalam peringatan HUT Bhayangkara ke 73 di halaman Mapolsek Prabumulih Timur

Prabumulih, Laparta News - Dalam rangka memperingati Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke 73, Polres Prabumulih menggelar upacara peringatan di halaman Polsek Prabumulih Timur. Upacara yang berlangsung khidmat ini mengusung tema “semangat Promoter pengabdian polri untuk masyarakat bangsa dan negara”. Dilaksanakan pada Rabu (10/07) dari pukul 08.30  hingga pukul 12.00 wib.

Selain diikuti oleh seluruh pejabat teras Polres Prabumulih, acara tersebut juga dihadiri Wakil Walikota Prabumulih H. Andriansyah Fikri SH, Ketua DPRD kota Prabumulih H. Ahmad Palo SE, Kajari M.Husen Admaja S.H., M.H, Wakil Ketua Pengadilan Negeri Titis Wulandari, Karutan kelas II Kota Prabumulih, Reza Mediansyah Purnama, Danyon Zipur SG 2 Letkol Zamroni S.Sos, Pabung Mayor Inf Seco Wiguna, Dansub Denpom Kapten Edison, GM Pertamina Asset II Prabumulih, Para Pimpinan Bank di Kota Prabumulih, Camat, Lurah dan Kades se Kota Prabumulih. Tokoh agama, tokoh masyarakat, tokoh adat Kota Prabumulih, sesepuh Purnawirawan Polri dan Warakauri dan Ibu Ketua Bhayangkari dan Anggota Bhayangkari Polres Prabumulih.

Kapolres Prabumulih AKBP Tito Travolta Hutauruk SIK MH yang bertindak sebagai inspektur upacara dalam amanatnya mengucapkan selamat HUT Bhayangkara kepada seluruh personel Polres Prabumulih. Menurutnya peringatan HUT Bhayangkara merupakan momentum bagi seluruh personel Polri dalam meningkatkan kinerja sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat.

"Kita ingin citra Polri tetap teejaga dengan baik di mata masyarakat. Polisi bukan untuk ditakuti dan juga bukan alat untuk menakut-nakuti. Polri adalah sahabat masyarakat yang bertugas untuk melayani masyarakat," ujarnya.

Pria dengan dua melati dipundaknya itu menjelaskan, tugas Polri bukan hanya sebatas menjaga dan menindak aksi kejahatan semata. Namun Polri juga memiliki tugas sosial di tengah-tengah masyarakat.

"Menegakkan hukum itu sudah pasti tigas Polri. Namun Polri juga memiliki tugas lain dalam dalam melayani masyarakat. Seperti penanggulangan bencana, bakti sosial serta sikap peduli terhadap masyarakat khususnya dalam bidang sosial," tegasnya.

Dalam kesempatan itu pula, Kapolres mengapresiasi kepada sejumlah personelnya yang telah bekerja tanpa lelah dalam tugasnya. Apresiasi tersebut diberikan dalam bentuk penghargaan kepada 22 personelnya. Serta pelepasan wisuda Purnawira empat Personel Polres Prabumulih yang memasuki masa pensiun.

"Sejumlah prestasi telah mereka ukir dalam menjalankan tugas dan fungsinya sebagai anggota Polri. Untuk itu penghargaan ini kita berikan sebagai bentuk ungkapan terimakasih atas kerja kerasnya. Begitu juga kepada anggota Polri yang memasuki masa Purnawira, kami sangat berterima kasih karena telah mengabdikan diri sebagai anggota Polri," ucapnya.

Dalam kesempatan itu pula, Kapolres meminta kepada seluruh personel Polres Prabumulih untuk terus meningkatkan kinerjanya dalam bertugas. Mengutamakan pelayanan yang prima kepada masyarakat adalah kunci utama untuk menjadikan Polri sebagai sahabat masyarakat.

"Mari kita jaga nama baik institusi Polri dan menjadi contoh yang baik di tengah masyarakat. Jaga kekompakan jangan sampai kita terpecah belah," pungkasnya.

Acara peringatan HUT Bhayangkara ke 73 tersebut juga turut dimeriahkan oleh penampilan pasukan Kolone Senapang dan Polisi Cilik (Pocil) yang memukau perhatian tamu undangan. Acara juga dilanjutkan dengan pesta rakyat seperti panjat pinang, lomba makan kerupuk, gaplek dan hiburan lainnya dengan sejumlah hadiah hiburan yang menarik. (LN 01)


Posting Komentar

0 Komentar